Kamis, 27 Maret 2014

Inilah 10 Kata Terpanjang dalam Bahasa Inggris


Mungkin selama ini, kata-kata atau kalimat dalam Bahasa Inggris akan terdengar lebih pendek dibandingkan dengan Bahasa Indonesia. Tapi, ada juga lho kata-kata dalam Bahasa Inggris yang justru panjangnya minta ampun. Ini dia 10 kata terpanjang dalam Bahasa Inggris yang pasti kamu belum tahu. Berikut info yang dikutip dari berjambang.blogspot.com

Pneumonoultramicroscopicsilicovolcanoconiosis
Kata ini diartikan sebagai penyakit paru-paru yang disebabkan oleh kandungan debu silika kristalin yang baik secara sengaja maupun tidak terhirup oleh manusia. Tapi, mungkin kamu akan lebih mudah jika mengucapkannya sebagai infeksi paru-paru saja kali, ya!

Hepaticocholangiocholecystenterostomies
Kata yang satu ini digunakan untuk mengartikan operasi pembuatan sambungan antara kandung empedu dan saluran hati, atau antara usus dengan kantung empedu. Mungkin, kamu akan lebih mudah menyebutnya dengan operasi sambung usus.

Supercalifragilisticexpialidocious
Kata yang terdiri atas 34 huruf ini diartikan sebagai sikap seseorang saat tidak mengatakan sesuatu. Mungkin kamu akan lebih suka menyebutnya dengan “diam seribu bahasa” kali, ya!

Pseudopseudohypoparathyroidism
Kata yang terdiri atas 30 huruf ini merupakan istilah yang digunakan untuk menyatakan penyakit yang berhubungan dengan Tetanus dan kejang pada bagian tangan. Mungkin kamu akan lebih mudah menyebutnya “keram tangan”.

Floccinaucinihilipilification
Kamu akan termasuk orang yang melakukan Floccinaucinihilipilification apabila sedang dalam kondisi yang sulit untuk menentukan sesuatu yang berharga dalam hidupmu. Mungkin, kamu akan lebih suka menyebutnya dengan istilah “dilema”.

Antidisestablishmentarianism
Kata yang terdiri atas 28 huruf ini diartikan sebagai proposal pengajuan dari kelompok oposisi yang menolak pembentukan gereja Anglican pada tahun 1838 di Inggris.

Honorificabilitudinitatibus
Kata yang terdiri atas 27 huruf ini sering diucapkan oleh Shakespeare sebagai istilah untuk menggambarkan kondisi suatu negara yang mampu mencapai tingkat atau nilai kehormatan yang tinggi. Mungkin kamu akan lebih suka menyebutnya dengan istilah “Negara Adikuasa” kali, ya!

Radioimmunoelectrophoresis
Dalam dunia medis, kata yang terdiri atas 26 huruf ini diartikan sebagai Elektroforesis untuk antigen terpisah dan antibodi yang menggunakan antigen atau antibodi berlabel dengan radioisotop. Ada yang tidak mengerti? Coba tanya pada ahlinya!

Thyroparathyroidectomized
Kata yang terdiri atas 25 huruf ini berarti suatu proses kelenjar paratiroid Tiroid akibat adanya penurunan fungsi kelenjar tersebut pada bagian tubuh manusia. Mungkin kamu akan lebih suka menyebutnya dengan istilah “Operasi Tumor Tiroid”.

Otorhinolaryngological
Kata yang terdiri atas 22 huruf ini merupakan sebuah istilah yang dipergunakan dalam dunia kedokteran untuk menggambarkan kondisi yang berkaitan dengan pengobatan gangguan kepala, leher, telinga, tenggorokan, dan hidung. Mungkin kamu akan lebih suka menyebutnya dengan THT.

10 Fakta Menarik Tentang Kopi


Nongkrong sambil menyeruput kopi kini sudah menjadi salah satu bagian gaya hidup yang tidak terelakan. Namun, tahukah AbraFoodies tentang asal muasal kopi atau bagaimana akhirnya biji kopi itu menjadi berbagai minuman pasti hanya sedikit yang mengetahui. Nah, berikut adalah fakta-fakta ringan namun informatif mengenai kopi yang dikutip dari berjambang.blogspot.com

1. Kopi Pertama Kali Ditemukan Oleh Kambing
Menurut legenda, seorang gembala di Etiopia terheran-heran menemukan gerombolan kambing ternaknya mendadak menjadi lincah dan hiperaktif sebagai efek kafein dari biji kopi yang kambing-kambing itu makan.

2. Awalnya Kopi Dimakan, Bukan Diminum
Taukah jika awalnya kopi dikonsumsi sebagai makanan camilan oleh beberapa suku di Afrika. Mereka memakan biji kopi yang sudah dilumuri lemak hewan. Camilan itu diberi nama bola energi dan dilahap dengan anggur sebagai teman minumnya.

3. Populer Berkat Kebangkitan Islam
Kabarnya, penyebaran agama Islam yang semakin luas memberi kontribusi pada kepopuleran kopi. Dalam pengajaran agama Islam, minuman beralkohol dilarang sehingga para penganut Islam pun beralih pada minuman non-alkohol dimana kopi sebagai salah satu minuman yang tidak dilarang.

4. Kopi Dilarang di Inggris
Di tahun 1675, Raja Inggris menutup dan melarang rumah-rumah kopi karena dicurigai menjadi tempat pertemuan orang-orang yang merencanakan konspirasi melawannya.

5. Ternyata Lebih Banyak Penikmat Kopi Jenis Arabica
Ternyata 70 persen penikmat kopi memilih menyerup kopi jenis Arabica yang rasanya lebih ringan tetapi lebih beraroma. Sedangkan 30 persen sisanya memilih menyeduh dan menikmati kopi dengan kopi jenis Robusta. Kopi Robusta memiliki rasa yang lebih pahit dan memiliki kadar kaffeine 50 persen lebih tinggi dibanding jenis kopi Arabica.

6. Kopi adalah Komoditas KEDUA yang paling banyak diperdagangkan
Pertamanya, tentu saja minyak. Tampaknya penduduk di dunia sangat tertarik dengan cairan berwarna hitam. Dan, untuk menjadi cairan berwarna hitam itu tentu tidak semudah yang diperkirakan. Apalagi, biji kopi sebenarnya berwarna merah. Proses pembuatan kopi adalah sebagai berikut: biji dipetik, dikeringkan dan dikupas hingga yang tersisa biji berwarna hijau. Di dalam pabrik, biji kopi berwana hijau ini dipanggang dengan suhu hingga 260 derajat celcius hingga meletus (seperti popcorn). Kemudian dipanggang sekali lagi dengan panas bersuhu yang sama hingga meletus lagi. Setelah melewati proses kedua ini, biji kopi menjadi warna hitam dan siap untuk digerus menjadi bubuk kopi dan diseduh menjadi cairan hitam yang sekarang dikenal dengan nama kopi tersebut.

7. Benarkan George Washington yang Menciptakan Kopi Instan?
Jangan sampai terkecoh. Bukan George Washington, presiden pertama Amerika Serikat. Melainkan seorang warga Belgia bernama sama yang saat tinggal di Guatemala mencoba menciptakan kopi instan dan mencoba mengkomersialisasikan setahun kemudia ketika hijrah ke Amerika. George Washington menciptakan kopi instan di tahun 1906.

8. Apa bedanya Espresso dengan minuman kopi lainnya?
Banyak yang beranggapan espresso (cara bacanya: e – spres –oh) adalah jenis biji atau campuran minuman. Padahal espresso adalah cara bagaimana kopi disiapkan. Kopi dipadatkan pada wadah bulat, kemudian ditekan sambil ditembakan air panas bersuhu 95 derajat. Tetesan kopi inilah yang disebut espreso. Dari espreso inilah kemudian dilakukan pencampuran dengan berbagai macam minuman lainnya seperti susu, sirup coklat, busa atau whipped cream menghasilkan minuman seperti Cafe Latte, Mocha, dan Cappucino.

9. Darimana asal muasal nama minuman Americano?
Istilah Americano muncul tentara GI Amerika ketika perang dunia kedua yang sering memesan kopi espresso yang dicampur dengan air yang lebih banyak untuk melarutkan rasa yang terlalu keras. Dari sini juga muncul istilah bahasa Inggris a cup of Joes yang muncul untuk memberi nama tentara Amerika yang peminum berat kopi.

10. Mengapa Kafein Membuat Kita Susah Tidur?
Di dalam otak ada yang dinamakan Adenosine dimana jika bertemu dengan beberapa penerima Adenosine ini akan membuat kita mengantuk. Ketika kafein masuk ke tubuh kita, ia menempel pada penerima Adenosine ini dan menolak Adenosine. Ketika kelenjar di bawah otak melihat ini, maka ia akan beraksi untuk meminta kelenjar adrenal mengeluarkan adrenaline. Selain itu, kafein juga menaikkan level dopamine. Jika sudah itu, rasa kantuk pun terusir karena metabolisme tubuh kita kembali aktif.

7 Alasan Mengapa Traveling Membuat Kita Jadi Keren


Traveling ternyata dapat membuat seseorang menjadi pribadi yang lebih baik, atau jauh lebih keren dari sebelumnya. Kenapa bisa? Ini dia 7 Alasannya Mengapa Treveling Dapat Membuat Seseorang Jauh Lebih Keren, seperti dikutip dari riskydhe.mywapblog.com

1. Mudah Bersosialisasi
Bagi sebagian orang, berbicara atau bertemu dengan orang baru adalah hal.yang menakutkan. Tetapi dengan Traveling, seseorang yang pemalu dapat berubah menjadi seorang yang terbuka dan dapat memulai percakapan dengan orang asing. Karna dengan traveling, intensitas kita dapat bertemu dengan orang baru sangatlah besar dan mau tak mau efeknya kita mendapat banyak teman baru.

2. Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Secara tidak langsung, traveling akan menambah pengetahuan Anda, setidaknya pengetahuan geografis. Jika Anda banyak mendatangi destinasi sejarah dan budaya, pengetahuan tentang ilmu itu pun jadi makin bertambah. Masih banyak lagi pengetahuan yang bisa didapat, tanpa harus Anda hafalkan hanya dengan traveling.

Hal itulah yang dapat meningkatkan rasa kepercayaan diri, karna banyaknya ilmu pengetahuan yang di dapat. Dan orang yang kaya pengetahuan biasanya lebih mudah disukai banyak orang.

3. Mudah Beradaptasi
Kegiatan Traveling, memungkinkan kita untuk bertemu dengan orang baru sangat sering, hampir setiap hari malah. Orang-orang baru dengan berbagai macam karakter yang dimiliki. Hal ini juga yang mempengaruhi kita menjadi cepat beradaptasi.

Cara pandang kita juga akan cepat berkembang karna bertemu dengan orang-orang asing tadi. Bahkan kita dapat menilai sifat seseorang hanya dengan melihatnya saja.

4. Lebih Berjiwa Petualang
Memberanikan diri traveling ke daerah dengan bahasa berbeda, atau menjelajah kota hanya dengan bermodal peta akan mengasah jiwa petualang Anda. Jadi, petualangan tidak hanya bisa didapat dengan kegiatan yang berhubungan dengan adrenalin saja, namun juga dengan tantangan.

Banyaknya pengalaman seperti ini akan membentuk jiwa Anda jadi lebih petualang. Anda dengan mudah mencoba hal baru tanpa terlalu banyak berpikiran buruk. Di mana, kebanyakan orang lain malas mencoba hal baru
karena akan keluar dari zona nyaman mereka.

5. Lebih Sexy
Traveling akan membuat jiwa lebih bahagia dan bebas. Udara yang lebih bersih dari kota membuat kulit Anda lebih sehat. Aktivitas yang padat seperti trekking, naik sepeda, atau keliling kota dengan jalan kaki membuat tubuh Anda lebih sehat dan seksi dengan cara yang paling asyik. Kulit yang terkena matahari lebih enak dipandang daripada kulit yang pucat. Putih memang cantik, namun sawo matang lebih seksi.

6. Tidak Matrealistis
Selama traveling, Anda akan menyadari betapa sederhananya kebutuhan Anda. Sebuah benda bisa digunakan untuk beberapa hal, tidak semua benda harus dibeli dan akan dibawa ke mana-mana Inilah yang membuat Anda lebih sederhana dan tidak materialistis. Karena Anda sadar, hidup tidak selamanya mengumpulkan harta. Melainkan bagaimana caranya berbahagia dengan apa yang ada.

7. Lebih Bahagia
Tak ada yang lebih menyenangkan dari berada di dekat orang yang bahagia. Suasana hati yang baik akan membawa suasana hati sekitarnya ikut positif Nah, traveling secara tidak langsung akan mmembuat Anda lebih bahagia, lebih murah senyum dan lebih ringan tangan dalam membantu orang lain.

Dan banyak orang menyuakai dan welcome terhadap kedatangan kita. Happy Traveling.

7 Tanda Jika Kamu Sudah Mau Mati


Jodoh, rezeki, dan kematian merupakan rahasia Tuhan yang tidak ada satu orang pun mengetahuinya. Hal ini membuat banyak orang merasa ketakutan saat di hadapkan dengan semua hal yang dikatakan dapat menyebabkan kematian, seperti penyakit, pembunuh, dan sebaginya.

Semua hal yang dianggap sangat dekat dengan kematian membuat banyak orang ketakutan untuk menghadapinya. Namun, itu lah kenyataannya, semua manusia yang lahir di dunia ini pasti akan mati dan kematian seseorang pun tak akan diketahui oleh semua orang.

Namun, menurut beberapa kepercayaan, seseorang yang sudah ingin meninggal biasaya akan menunjukan beberapa tanda, salah satunya yang paling dipercaya adalah bertingkah laku aneh atau tak biasa dilakukannya.

Tapi, itu hanya kepercayaan oleh beberapa masyarakat saja. Namun, agama Hindu juga memiliki kepercayaan mengenai beberapa tanda yang akan ditunjukan seseorang yang akan segera mati. Berikut informasi yang dikutip dari syaifulmaghsri.com

1. Perubahan warna kulit
Menurut kepercayaan agam Hindu, seseorang yang ingin segera mati akan mengalami perubahan warna pada kulitnya yang berubah menjadi warna pucat. Jika sudah begitu, berarti orang tersebut hanya memiliki waktu selama 6 bulan sebelum ia meninggal.

2. Semua nya terlihat hitam
Jika orang tersebut sudah ingin segera mati, maka hal yang menjadi tandanya adalah semua benda akan terlihat hitam. Maksudnya orang tersebut akan melihat semua benda berwarna hitam.

3. Tidak bisa melihat bulan, matahari dan api
Seseorang yang ingin segera meninggal, maka ia akan tidak bisa melihat cahaya bulan, cahaya matahari dan juga cahaya api yang sedang berkobar. Jika hal itu terjadi, maka ajal pun akan segera menjemput.

4. Lidah kaku, dan gusi bengkak
Tanda selanjutnya adalah saat seseorang dalam keadaan sakit, lidah orang itu terasa kaku, da gusinya terasa bengkak, atau tebal, maka itu adalah tanda dari kematiannya yang akan segera menjemputnya.

5. Kesensitifannya kebal
Seseorang yang hanya memiliki waktu selama 6 bulan saja untuk hidup akan merasakan kesensitifannya terhadap segela hal mulai kebal, atau mulai tak terasa lagi.

6. Tangan kiri kejang-kejang
Jika seseorang tersebut tidak merasa sedang sakit atau apa, lalu tiba-tiba saja tangan kirinya terasa kejang-kejang. Itu berarti usia orang tersebut tidak lama lagi, atau hanya mempunyai waktu hidup selama 1 bulan saja.

7. Tidak bisa melihat bayangannya.
Saat bercermin di kaca atau pun di air, seseorang pasti akan melihat bayangannya sendiri. Tapi jika seseorang tersebut ingin segera mati, maka ia tidak bisa melihat banyangannya di cermin atau pun di air. Hal ini hanya bisa dilihat oleh orang itu sendiri, dan orang lain tidak akan menyadarinya.

Selasa, 18 Maret 2014

Perangkat Keras Komputer dan Fungsinya

Untuk anda yang lagi duduk di bangku sekolah baik yang di SD, SMP, SLTA dan ditugaskan oleh gurunya untuk mencari artikel mengenai Perangkat Keras Komputer dan Fungsinya, artikel pertama ini saya akan menyajikan artikel tentang fungsi-fungsi hardware / perangkat keras komputer. Silahkan anda copy habis gambar perangkat keras komputer atau hardware computer dan juga macam-macam atau jenis-jenis dan fungsi dari perangkat keras (hardware) komputer yang akan dibahas pada postingan sekarang ini. Saya akan jelaskan hanya garis besarnya saja (tidak secara detail) mengenai gambar dan fungsi-fungsi dari perangkat keras komputer tersebut.

Fungsi Perangkat Keras (Hardware) Komputer :

1. Monitor
Monitor ini mempunyai fungsi sebagai alat output yaitu tempat untuk mengeluarkan hasil proses yang dilakukan oleh komputer berupa informasi yang dibutuhkan oleh pemakai komputer.



2. CPU (Central Processing Unit)
CPU berfungsi sebagai pengendali proses kinerja computer dengan kata lain yaitu sebagai tempat mengatur semua instruksi program pada komputer dan sebagai pengelola semua aktivitas kinerja di dalam komputer.



3. Printer
Printer berfungsi untuk untuk mencetak data seperti tulisan, gambar/foto pada kertas.



4. Scanner
Scanner ini seperti mesin fotocopy dan berfungsi untuk mengkopy data objek dan dipindahkan kedalam memory komputer dan hasilnya dapat dilihat pada monitor komputer.



5. Mouse
Mouse berfungsi untuk menunjuk posisi kursor / pointer pada layar komputer secara cepat.



6. Keyboard
Keyboard berfungsi untuk mengetik / memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta melakukan perintah-perintah untuk menyimpan file dan membuka file.



7. Speaker
Speaker berfungsi untuk merubah gelombang listrik dari perangkat audio menjadi gelombang suara atau getaran.



8. Modem
Modem berfungsi alat komunikasi dua arah dan saat ini lebih digunakan untuk menghubungkan komputer ke jaringan internet.



9. Stabilizer
Fungsi stabilizer untuk menstabilisikan tegangan listrik apabila voltase listrik turun.



10. Harddisk
Fungsi harddisk untuk menyimpan data komputer dan penyimpanan Operation System (OS) serta sebagai alat booting komputer.



11. RAM / Modul Memori
Fungsi RAM / Memori adalah sebgai perangkat yang menyimpan proses kinerja komputer untuk sementara sehingga membuat akses data yang sama lebih cepat.



12. Power Supply
Power Supply berfungsi sebagai penghantar arus listrik, kontrol voltase pada perangkat keras komputer.



13. Kabel Data
Kabel data berfungsi untuk mengirim data atau menerima data komputer.



14. Kabel VGA
Fungsi kabel VGA untuk menampilkan out put / hasil pengolahan data komputer dan selanjutnya bisa bisa dilihat di layar monitor.



15. Fan / Kipas
Fungsi fan adalah sebagai pendingin perangkat komputer, seperti processor, harddisk



16. LAN Card
Fungsi LAN Card untuk menghubungkan antara komputer satu dengan yang lainnya dalam jaringan LAN



17. Motherboard
Fungsi Motherboard / Mobo sebagai wadah / papan sirkuit utama tempat macam-macam komponen elektronik yang saling terhubung yang memiliki chip bios, jalur-jalur dan juga konektor sebagai penghubung dari masing-masing perangkat yang terpasang.



18. Processor
Fungsi processor untuk merespon dan mengolah segala intruksi yang menghidupkan komputer.



19. Headsets
Fungsi headsets untuk mendengarkan suara dan berbicara dengan perangkat komunikasi atau komputer.



20. Microphone
Fungsi microphone adalah menangkap gelombang suara dan mengubahnya menjadi arus listrik.



21. CD-Room
Fungsi Cd-Room sebagai tempat untuk proses burning, copy CD dan install software menggunakan CD/DVD.



22. CD / DVD
Fungsi CD/DVD untuk menyimpan data



23. Flashdisk
Fungsi Flashdisk untuk menyimpan data-data



24. Webcam
Fungsi Webcam sebagai alat bantu pada komputer misalnya untuk melihat gambar orang yang diajak chatting.



25. Joystick
Fungsi joystick sebagai alat bantu untuk memainkan permainan / game.



26. Video Adaptor atau GPU
Fungsi Video Adaptor sebagai penghubung peralatan proses data dengan peralatan output berupa layar monitor dan juga dapat memaksimalkan fungsi layar sehingga dapat menampilkan grafis dalam resolusi dan kualitas warna yang terbaik dan juga dapat mempercepat kinerja software Operation System.



27. Sound Card
Fungsi Sound Card sebagai penghubung output audio ke speaker, penghubung input suara ke komputer melalui mikrofon.



28. UPS
Fungsi UPS untuk menyimpan/menyediakan arus listrik tambahan



29. Barcode
Fungsi Barcode untuk membaca kode yang berbentuk kotak atau garis lalu diterjemahkan dalam bentuk angka-angka, biasanya terdapat pada kasir supermarket.



Demikianlah artikel tentang Jenis-jenis Perangkat Keras Komputer dan Fungsinya, yang bersumber dari bloggerbondowoso24.blogspot.com semoga ulasan ini dapat bermanfaat.